6 Rekomendasi Tempat Wisata Malam Mojokerto

Mojokerto merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang menawarkan sejumlah tempat wisata. Tidak hanya destinasi sejarah saja, Mojokerto juga menawarkan tempat wisata alam yang indah dan mempesona.

Saat malam hari, menghabiskan waktu dengan berkunjung ke sejumlah tempat wisata di Mojokerto dapat dijadikan pilihan. Agar tidak bingung, berikut disajikan daftar rekomendasi tempat wisata malam Mojokerto yang bisa Anda kunjungi.

1. Alun-alun Mojokerto

Berjalan-jalan di pusat kota Mojokerto saat malam hari, Anda harus menyempatkan diri untuk berkunjung ke alun-alun kota. Anda akan disuguhkan keindahan lampu yang ada di sekitar alun-alun. Selain itu, Anda juga bisa menemukan banyak spot foto yang instagramable di sana.

Saat Anda sudah lelah berjalan-jalan, Anda bisa menikmati wisata kuliner yang ada di sekitar alun-alun. Untuk bisa menikmati keindahan alun-alun Mojokerto, Anda tidak akan dipungut biaya. Anda hanya perlu mengeluarkan biaya untuk parkir kendaraan.

2. Jogging Track Sungai Brantas Mojokerto

Jogging track Sungai Brantas berlokasi tidak jauh dari alun-alun. Anda bisa menghabiskan waktu dengan berolahraga atau sekedar duduk-duduk santai di pinggir Sungai Brantas.

Anda bisa melihat keindahan Sungai Brantas saat malam hari sambil menikmati kuliner yang dijajakan oleh para pedagang di area tersebut. Untuk destinasi wisata ini, Anda tidak akan dipungut biaya tiket. Anda hanya perlu membayar sejumlah makanan atau minuman yang dibeli dari para pedagang.

3. Taman Benteng Pancasila

Masih berputar di sekitar pusat kota Mojokerto, ada Taman Benteng Pancasila. Tempat wisata ini cocok untuk destinasi wisata keluarga, terutama anak-anak. Ada banyak fasilitas wisata yang menarik untuk anak-anak, seperti odong-odong, kendaraan mini, dan lain sebagainya.

Banteng Pancasila juga terkenal sebagai destinasi wisata belanja dan kuliner. Di sebelah timur Taman Benteng Pancasila, Anda bisa menemukan pasar yang menjual sejumlah perlengkapan sehari-hari, seperti baju, tas, sepatu, dan lain sebagainya.

Di sepanjang jalan Taman Benteng Pancasila, Anda juga bisa menemukan banyak angkringan yang menawarkan berbagai macam kuliner.

4. Taman Montok Mojokerto

Melipir agak jauh dari pusat kota tepatnya di daerah Kunjoro, Kunjorowesi, Ngoro, Anda bisa menemukan tempat wisata malam yakni Taman Montok. Taman yang satu ini berada di ketinggian 500 meter di atas permukaan laut.

Dari Taman Montok, Anda bisa melihat keindahan kota Mojokerto di malam hari. Anda juga bisa menghabiskan malam dengan membangun tenda di sekitar lokasi. Udara yang segar dan sejuk membuat suasana berkemah menjadi lebih menyenangkan.

5. Mojokerto Lampion Garden

Jika ingin berwisata malam di daerah Mojokerto, maka Molangar tidak boleh dilewatkan. Di sana, Anda bisa menikmati keindahan lampion dengan berbagai bentuk. Anda bisa berfoto ria dengan latar belakang keindahan lampion tersebut.

Molangar juga menyediakan berbagai fasilitas permainan untuk anak-anak, seperti mandi bola, trampolin, bianglala, dan lain sebagainya. Molangar berada di Desa Petak, Kecamatan Pacet.

6. Taman Ghanjaran

Taman Ghanjaran adalah destinasi wisata di daerah Trawas. Tempat wisata ini buka hingga malam hari. Di sana, Anda bisa menikmati berbagai wahana permainan, seperti dari bianglala, funny boats, komedi putar, dan lain sebagainya.

Anda juga bisa membuat foto instagramable di spot yang tersedia. Jika sudah lelah berkeliling, Anda bisa beristirahat sambil berwisata kuliner di sekitar lokasi Taman Ghanjaran.

Itulah tadi beberapa rekomendasi tempat wisata malam daerah Mojokerto. Jika Anda ingin berkeliling kota Mojokerto, Anda bisa menggunakan jasa sewa Hiace Mojokerto.

Sewa kendaraan seperti Hiace saat ini tersedia di berbagai kota, termasuk Surabaya dan Mojokerto. Sewa Hiace Surabaya adalah salah satu alternatif pilihan bagi Anda yang ingin berkeliling kota dengan kendaraan nyaman.